Asian Games 2018 baru saja usai. Euphoria dari acara pesta olahraga se-Asia ini begitu marak dan menyisakan kenangan serta kebanggan tersendiri bagi Indonesia. Tak hanya capaian prestasi dari para atlet, tetapi juga segala hal yang dilaksanakan terkait kegiatan tersebut.
Salah satu yang tak kalah mendapatkan pujian adalah perihal menu makanan para atlet Asian Games dari berbagai negara. Indonesia sebagai tuan rumah tentunya akan menyajikan menu yang spesial dan pastinya sesuai standar dari INASGOC.
Menariknya, hal ini baru terungkap pasca Asian Games 2018 usai. Makanan yang begitu beragam disediakan untuk para atlet selama 16 hari tersebut ada kendali dari seorang pengusaha yang ternyata adalah suami dari artis cantik., Ayu Dewi.
Regi Datau adalah Direktur Utama dari PT Gobel Dharma Sarana Karya (GDSK). Perusahaan inilah yang memegang catering utama pada Asian Games 2018 ini. Tak main-main, makanan yang harus disediakan selama setengah bulan itu disajikan untuk 13.000 atlet di Jakarta-Palembang. Pasti ini bukan perkara gampang.
Ayah dari dua anak ini mengaku ada tantangan dalam hal penyediaan menu makanan para atlet. Pertama adalah kaitannya dengan keamanan dari pangan itu sendiri yang mana dinilainya sedikit rendah.
“Untuk itu, wajib ada sistem keamanan pangan terjamin. Sejak persiapan, kami melakukan screening ketat, supplier makanan selalu dievaluasi. Kendaraan pengangkut pun harus standar keamanan pangan,” ujar Regi.
Bahkan suami Ayu Dewi ini sampai merekrut karyawan baru sejumlah 1.000 untuk Jakarta dan Palembang. Ini lantaran setiap hari, pihaknya harus sediakan 49.000 porsi makanan. Bahkan demi memberikan suguhan terbaik, Regi Datau bekerjasama dengan koki India dan negara lain untuk menyesuaikan selera makan atlet dan kontingen masing-masing.[serumpi]
0 Komentar Baru Terungkap! Sosok Suami Artis Kondang Inilah Pemegang Kendali Menu Makanan Para Atlet Asian Games 2018
Post a Comment