-->

Monday, September 3, 2018

FOTO: 5 Momen Paling Mengharukan Sepanjang Asian Games 2018

Atlet bulu tangkis China Shi Yuqi langsung menghampiri Anthony Sinisuka Ginting yang terkapar di pinggir lapangan pada laga pertandingan beregu putra Asian Games 2018 di Istora Senayan, Rabu (22/8). 

Saat itu Anthony mengalami cedera kaki. Rasa sakit yang tak tertahankan membuat pebulu tangkis Indonesia itu terpaksa menyerah. Shi Yuqi kemidian menjabat tangan Anthony seraya memberikan semangat. 

"Dia pejuang yang hebat dan benar-benar pemain yang luar biasa," kata Shi Yuqi. Simpati yang ditunjukkan Shi Yuqi terhadap Ginting ini lantas menuai banyak pujian.  

Persaingan ketat para atlet memperebutkan medali emas Asian Games 2018 ternyata tak membuat mereka kehilangan respek satu sama lain. Apa yang diperlihatkan Shi Yuqi adalah contohnya.  

Dan Shi Yuqi tidak sendiri. Ada beberapa momen lain di Asian Games 2018 yang membuktikan bahwa meraih medali emas bukan berarti harus melupakan sportivitas. Nah berikut 5 momen paling mengharukan selama Asian Games 2018:

1. Atlet Jepang Kenta Tanaka menyemangati atlet Korea Selatan Kihoon Kim di babak penyisihan Grup A Hoki Putra di Lapangan Hoki Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (28/8).


2. Atlet wushu China Zhanwei Shi berpelukan dengan atlet Iran Mohsen Mohammadseifi usai final di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (23/08).

 
3. Pesepak bola Suriah Jihad Busmar bersedih setelah timnya dikalahkan Vietnam pada babak Perempatfinal di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Senin (27/08).

 
4. Pebulu tangkis China Shi Yuqi menghampiri Anthony Ginting yang mengalami cedera pada babak final beregu putra di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (22/8).

 
5. Para pemain Indonesia dan Malaysia bersalaman dan berpelukan usai pertandingan final sepak takraw Asian Games 2018 di GOR Ranau, Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (28/8).



[idntimes]

0 Komentar FOTO: 5 Momen Paling Mengharukan Sepanjang Asian Games 2018

Post a Comment

Back To Top